Saturday, January 3, 2015

Bolu Kopi Favorit ala Chef Bara

Masih inget dengan chef yang memandu acara masak Gula-Gula di salah satu stasiun televisi swasta ini? Yap, chef Bara Pattiradjawane... Chef satu ini favorit Fenny banget. Meski ada sejumlah chef laki-laki di ranah pertelevisian di Indonesia yang ganteng namun pesona chef Bara masih terbayang-bayang. Gayanya yang khas ketika membawakan acara sangat natural dan tidak di buat-buat.  Setelah lama tidak keliatan, chef Bara muncul sebagai juri Master Chef  Junior Indonesia 2. Surprise sekali karena sekarang jauh terlihat tua. Selang waktu 7 tahun ternyata tidak bisa menyembunyikan pengaruh usia pada penampilan. Tapi chef Bara tetap keren dengan perannya sebagai "OPA" peserta MCI. Selain itu, berkat resepnya yang “manis”, Fenny sukses melakukan percobaan baking untuk pertama kalinya.


Chef Bara (doc. www.rcti.tv)
Dan inilah resep Bolu Kopi ala chef Bara yang sedikit Fenny modifikasi.
Bahan:
Hiasan:
Cara membuat:
  1. Kocok mentega dengan 200 gram gula pasir hingga pucat dan gula lumer.
  1. Tambahkan kuning telur satu per satu sambil terus di kocok hingga mengembang.
  1. Tambahkan larutan kopi, aduk hingga rata.
  1. Kocok putih telur dengan sisa gula hingga kaku.
  1. Campurkan putih telur dalam adonan putih telur, aduk hingga rata lalu tambahkan ayakan campuran tepung dan baking powder.
  1. Siapkan loyang bulat diameter 20 cm (Fenny pakai loyang tulban) yang sudah di oles mentega, tuang dan ratakan adonan lalu panggang selama 40-45 menit.
  1. Biarkan dingin lalu olesi dengan mentega dan taburi dengan meises.
Suguhan Bolu Kopi Favorit untuk yang Tercinta :D
Rasanya seperti bernostalgia dengan resep ini. Seperti halnya Fenny yang “reuni” dengan chef Bara di acara Master Chef Junior Indonesia 2. Setelah lama tidak muncul di layar kaca, chef Bara terlihat lebih berumur dengan tongkatnya. Namun pesona hampir 7 tahun yang lalu masih tetep sama, seperti pesona Bolu Kopi ala chef Bara. Yuk dicoba 
UPDATE:
Ini buktinya:
Fenny ingat betul pertama kali membuat bolu ketika masih SMA. Namanya anak SMA yang dompet pas-pasan, mau coba resep-resep cake atau roti yang enak perlu ngitung penghuni dompet terlebih dahulu. Kebetulan peralatan baking dirumah juga terbatas. Setelah bolak-balik membuka kumpulan resep, Fenny menemukan resep chef Bara. Bahannya mudah didapat dan terlihat enak. Fenny pun mengeksekusi resep dan taraaa.....BERHASIL :D Bolu bikinan Fenny sukses menuai pujian dari pacar dan keluarganya saat itu. Oleh sebab itu juga Fenny jadi mengidolakan chef Bara.


250 gram mentega
250 gr gula pasir
250 gr telur (pisahkan kuning dan putih telurnya)
250 gr tepung terigu
3 sdm makan kopi instan (Fenny pakai 2 sachet kopi instan N*scafe Klasik), incerkan dengan 1 sdm air.
1 sdt baking power

Mentega secukupnya
Meises secukupnya







Salah seorang yang mengetahui resep ini dari akun Google+ Fenny yaitu mbak Faraz sudah mencoba dengan teknik kukus dan ...
BERHASIL !!! Yeay, terima kasih mbak Faraz atas eksperimennya.